Kamis, 17 Maret 2011

Foto Onthel GTC Teuku Umar

Aku dan Komunitas Sepeda Tua (Onthel) GTC disalah satu sisi 
Lapangan Teuku Umar Meulaboh 
dalam rangka persiapan untuk
Acara Napak Tilas HUT Teuku Umar.



Warung Jembes 
Tempat mangkal Anggota Komunitas Ontel GTC Teuku Umar
setelah menjalani aktifitas rutin setiap hari minggu bersepeda santai
mengelilingi Kota Meulaboh.
Kopi susu satu bang...! 
Hari ini sepi, sedikit yang ikutan, cuma 20 an sepedanya.
Jumlah Anggota kita seluruhnya 150 an lebih.


Hari Jum'at siap2 ke kantor dengan ontel, 
keren juga Raleigh ku....


Aku dgn Pakaian Adat Aceh Barat (Baju Teuku Umar)


Aku bersama Ontelis KOL (Komunitas Onthel Lhokseumawe)
Sepedanya ngggak pake rantai coy, keren.



Bule nyasar diacara Napak Tilas HUT Teuku Umar
Foto di desa Beureugang, 
Kita masih fit untuk lanjut ke Kota Meulaboh.


Parkiran sepeda ontel di sisi Tugu Teuku Umar. Nggak bisa nampak semua di foto 
karena sudut pengambilannya susah,
habis banyak banget sepedanya..., 80 an kali.



Aku Sarithal bersama Anwar Ontelis KOL
Sepeda Simplex nya masih orisinil




Sabtu, 05 Maret 2011

Sepeda Onthel di Acara Napak Tilas Teuku Umar


 .
Kami Komunitas Onthel GTC Teuku Umar 
bersama Rombongan Komunitas Onthel dari beberapa Kota dan Kabupaten 
berada di Makam Pejuang Aceh yang sangat kita banggakan 
Teuku Umar Johan Pahlawan
di Desa Mugo Kecamatan Panton Reu Kab. Aceh Barat
dalam rangka
Persiapan awal Napak Tilas dgn Onthel


Menunggu Pelepasan dari Wakil Bupati Aceh Barat
Bendera sudah oke, dua berbaris, kecepatan santai....ya.



 Istirahat sejenak di Beureugang 
setelah menempuh perjalanan bersepeda sejauh lebih kurang 30 km, 
sekalian makan siang dan shalat dhuhur.
.